Pj Wali Kota Cirebon Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih
KOTA CIREBON, DBFM - Pemilihan Umum untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden, anggota DPR RI, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota akan dilaksanakan serentak pada 14 Februari 2024. Untuk itu masyarakat diminta menggunakan hak pilihnya dan tidak golput.
Pj Wali Kota Cirebon, Agus Mulyadi mengimbau kepada masyarakat Kota Cirebon untuk menggunakan hak pilihnya sesuai yang terdaftar dalam Calon Pemilih Tetap (DPT) di masing-masing Tempat Pemilihan Suara (TPS).
"Gunakan hak pilih yang bapak-ibu miliki sebagai bagian perwujudan demokrasi berkualitas," kata Agus, saat konferensi pers di rumah dinas Wali Kota Cirebon, Selasa (13/2/2024) sore.
Dikatakan Agus, partisipasi aktif dalam proses demokrasi merupakan wujud dari kedewasaan berbangsa dan bernegara. Selain itu, ia juga mengingatkan bahwa pemilihan umum merupakan momen berharga bagi setiap warga untuk menyuarakan aspirasi dan pilihannya.
“Setiap suara memiliki nilai penting dalam menentukan arah dan masa depan kita. Oleh sebab itu, saya tekankan agar seluruh warga Kota Cirebon untuk tidak Golput dan gunakan hak pilih dengan sebaik mungkin sesuai hati nurani,” ucap Pj Wali Kota.
Terkait monitoring kesiapan penyelenggara pemilu, Agus bersyukur, sebab berdasarkan peninjauan yang dilakukan selama ini pihaknya sudah siap secara teknis dengan pergeseran logistik pemilu dari PPS ke KPPS.
"Saat ini logistik pemilu sudah ada di TPS serta fisik sarana dan prasarana sudah terbangun malam ini. Kami yakin semuanya sudah selesai dan saya berharap Lurah dan Camat terus memonitoring agar besok pagi sudah selesai," tandasnya.